SOLO...I'M IN LOVE !!!!! WOULD YOU BE MY FUTURE ??

Iya, saya telah jatuh cinta pada sebuah kota, namanya Solo. Kota yang terletak di provinsi Jawa Tengah, yang berjarak tempuh sekitar dua jam dari kota pelajar, Yogyakarta. Yang ingin saya tekankan disini adalah Solo juga tak kalah "berbudaya" dibandingkan Yogyakarta. Apalagi jika anda merasa Jogja sudah terlalu penuh dengan wisatawan, anda bisa mencoba menjelajah dan menikmati kota ini, Solo.

ehm...saya akan bercerita bagaimana Solo di mata saya, dan kesan kesan saya terhadapnya, selama ini. Saya rasa ini berbeda dari apa yang orang lain lakukan ketika berada di Solo. Percayalah, saya bisa mengajak kalian mencintai budaya kita.

Yang utama saya lakukan ketika berada di Solo adalaaah....menonton wayang orang Sriwedari, yang merupakan perkumpulan wayang orang yang cukup tua dan terkenal di tanah air ini. Hanya dengan tiga ribu rupiah saja saya bisa memperkaya wawasan terkait warisan budaya kita, wayang. Yang tentunya di dalamnya terdapat banyak pesan moral. Berikut beberapa foto yang berhasil saya abadikan ketika menikmati tontonan tersebut:


Keesokan harinya saya selalu berwisata dengan kereta uap Jaladara dan berhenti di kampung seniman Kemlayan. Di dalam kereta wisata ini akan ada atraksi kesenian tradisional seperti reog atau jatilan. 

Keraton Solo juga tak boleh terlewatkan ketika berwisata budaya di Kota Solo.

Wisata ke kota orang belum lengkap rasanya jika belum mencicipi kuliner khasnya. Ada yang sudah pernah mencoba nasi timlo? saya pernah. Jika waktu berkunjung anda sangatlah singkat, jangan khawatir. Anda bisa mencoba santapan lezat ini sembari menunggu kereta. Di dekat stasiun Balapan ada warung yang menjual nasi Timlo yang pernah saya coba kala itu.

nasi timlo
 Nasi Timlo adalah masakan khas Solo, Jawa Tengah. Yang terdiri dari campuran nasi, mie putih (soun), suwiran daging ayam, sosis solo, dan telur kecap. Pada dasarnya timlo solo memiliki rasa seperti soto. Tetapi yang membedakan dengan soto yang lain adalah komposisinya. Nasi timlo tidak menggunakan sayuran. Dan bahan yang hanya bisa ditemui di dalam nasi timlo, tidak di soto lain, yaitu sosis solo (sejenis lumpia dengan isi ayam). Selain itu nasi timlo menggunakan telur kecap yang manis, kebanyakan soto lain (yang menggunakan telur) menggunakan telur rebus biasa.

Hanya nasi timlo? tentu tidak. Masih ada serabi solo yang dapat menjadi bekal perjalanan anda selanjutnya :)))

Ahh..Solo...selalu eksotis, dan saya selalu betah berada disana. Would you be my future?? bolehkah saya menetap disana..nanti????



                    

5 Responses so far.

  1. dulu ke solo cumak ke keraton doank,, rugi banget guee dehh,, pengen jalan2 ke sini juga aahhhh,, ajakin donk kalo kapan2 ke solo

  2. boneeto says:

    Dulu? Waktu masi kecil? Hahaa...iye pasti gue sering kesono nonton wayang,hehee

  3. ehh gak dulu-dulu banget lah satu tahun yang lalu desember 2012 ,,,,
    iya wayang orang yang mbok ceritani iku kan ,, ikut donk yeye

  4. boneeto says:

    Iyaaa :DD januari aku ke wayang village..monggo kalo join

Leave a Reply