Forum BACKPACKER Indonesia BATAL nge-TRIP

i miss to have a trip, to make a journey, to doing vacation

baru juga kuliah empat minggu ini..ya namanya mahasiswa, tapi memang tidak semua mahasiswa sama seperti saya yang addicted banget sama yang namanya TRAVELING !!!

sebulan saja tidak ke luar kota rasanya ituuu...berasa tidak makan nasi satu tahun (emang pernah ??)
dan kerinduan inipun semakin memuncak tatkala planning sudah ada, tapi faktanya GAGAL berangkat :(

well, let's begin the story..
awal Maret ini saya sudah  tahu tanggal berapa yang ada warna merahnya, ya tanggal 23, hari Jumat
libur apa ya? kenaikan yesus kristus atau apa gituu..
sebenarnya juga (sangat) tidak berpengaruh terhadap kehidupan saya, faktanya kuliah saya dari semester satu juga selalu hari senin-kamis aja.
namun hal ini (tentunya) sangat berpengaruh bagi mahasiswa lain yang menuntut ilmu hingga hari Jumat, juga para pekerja

hingga pada akhirnya, kami yang ada di forum Backpacker Indonesia memutuskan untuk mengadakan perjalanan ke Gunung Ijen :D (sebuah gunung berapi aktif yang terletak di sebelah barat kabupaten Banyuwangi, yang sangat terkenal dengan kawahnya yang indah dan dengan predikat kaldera terbesar di pulau jawa) selama tiga hari dua malam, terhitung dari tanggal 23 Maret nanti

kawah ijen
 dua minggu sebelum hari-H, tepatnya tanggal 8, saya pulang ke rumah untuk mengambil peralatan traveling saya yang tertinggal di rumah sisa liburan lalu (sebenarnya cuma dua; jaket gunung dan tenda)
dua orang teman saya yang ada dalam naungan program studi yang sama juga melakukan hal yang sama.

sayang berjuta sayang, senin lalu, tanggal 12, media memberitakan jika status gunung Ijen menjadi SIAGA
Ya Tuhan..kenapa gini? batal dong? iyalah..tidak lama setelah media berbicara, jarkom pun datang dari forum, yang isinya juga sudah bisa ditebak, TRIP KE IJEN BATAL!

euforia ke gunung sudah ada, prepare juga sudah dilakukan, kurang sebelas hari aja kenapa statusnya naik sih ijen ??? yayaya, ternyata juga bukan hanya gunung Ijen saja yang statusnya meningkat di periode Februari-Maret ini, masih ada gunung Lamongan yang naik menjadi waspada pada 9 Maret, padahal sebelumnya gunung ini "tertidur" selama 100 tahun. juga gunung Semeru yang naik menjadi siaga pada awal Februari lalu.

semoga gunung api di Jawa Timur kembali bersahabat dan kita bisa menikmati keindahannya (lagi) :)